Penunjang Medis

Laboratorium

Laboratorium RS Lavalette dikelola oleh analis-analis dan Dokter Spesialis Patologi Klinik yang berpengalaman. Laboratorium RS Lavalette mempunyai empat layanan, yaitu Patologi Klinik, Patologi Anatomi, Mikrobiologi Klinik dan Bank Darah serta melayani selama 24 jam. Berikut jenis pemeriksaan laboratorium yang dapat dilakukan di RS Lavalette.

  • Hematologi
  • Hemostatis
  • Pemeriksaan Urine
  • Pemeriksaan Feses
  • Glukosa Darah
  • Lipid
  • Fungsi Ginjal
  • Elektrolit
  • Fungsi Hepar
  • Immuno Serologi
  • Faal Jantung
  • Hormon
  • Penanda Tumor
  • Analisa Cairan
  • Bacteriologi
  • Kultur & Uji Kepekaan
  • Antibiotika
  • Patologi Anatomi
  • Skrining Narkoba

 

Untuk layanan screening Covid yang bisa dilakukan di RS Lavalette adalah

  • Lab RT - PCR
  • Antigen
  • Rapid Antibodi
  • Serologi Antibody
  • Kuantitatif (Srbd)

 

Layanan Screening Covid di laboratorium RS Lavalette sudah terafiliasi dengan Aplikasi Satu Sehat.

 

Pemeriksaan-pemeriksaan tersebut ditunjang dengan teknologi terkini dan menggunakan metode-metode baru. Melakukan Quality Control Internal dan Eksternal sehingga mendapatkan hasil yang akurat.Proses administrasi ditunjang dengan LIS (Laboratory Information System) untuk proses permintaan, penerimaan, analisis spesimen maupun dalam pencetakan dan pengiriman hasil sehingga ketelitian terjamin.

Radiologi

Unit Radiologi merupakan salah satu Unit penunjang medis yang memberikan layanan pemeriksaan radiologi dengan hasil pemeriksaan berupa foto/ gambar untuk membantu dokter yang merawat Pasien dalam penegakan diagnosis. Unit Radiologi kami dibawah penanganan para dokter ahli dan teknisi yang berpengalaman. Unit Radiologi RS Lavalette melayani selama 24 jam.

 

Berikut pemeriksaan radiologi yang dapat dilakukan di RS Lavalette

  • CT Scan (Buka 24 Jam)
  • Ekokardiografi
  • USG (yang dilakukan sesuai perjanjian)
  • Usg Skull
  • Usg Thyroid / Leher
  • Usg Thorax Pro Marker
  • Usg Mammae / Payudara
  • Usg Abdomen
  • Usg Urologi
  • Usg Inguinalis
  • Usg Scrotum / Scrotal
  • Usg Dvt
  • Usg Transrectal
  • Usg Musculoskeletal
  • (Usg Bahu, Tangan, Kaki)
  • Usg Doppler (Testis, Ginjal Dll)
  • Rontgen
  • Beberapa pemeriksaan rontgen yang harus dilakukan sesuai perjanjian
  • Appendicogram
  • Fistulografy
  • Colon In Loop
  • Hysterosalphingographi (Hsg)
  • Ugi (Upper Gi Tract)
  • Ivp ( Intra Vena Pyelography)
  • Omd
  • Dental Panoramic

Gizi

Memberikan pelayanan gizi di rumah sakit, untuk memenuhi kebutuhan gizi, baik rawat inap maupun rawat jalan, untuk keperluan metabolisme tubuh dan peningkatan kesehatan dalam rangka upaya preventif, kuratif, rehabilitasi dan promotif. Unit gizi juga menyediakan menu spesial untuk keluarga pasien dan menu makanan khusus untuk penunggu pasien. Selain itu, terdapat layanan daily catering khususnya untuk penyakit-penyakit tertentu. Tersedia juga layanan Baper (Bekal Anti Laper) yang menyediakan menu makan siang sehat untuk karyawan RS maupun masyarakat umum.

 

Konsultasi dengan Ahli Gizi dapat dilakukan secara offline maupun online. Untuk konsultasi offline bisa langsung datang ke Poli Gizi RS Lavalette atau homecare. Untuk konsultasi online bisa melalui telekonsultasi (video call)

Fisioterapi

Memberikan pelayanan rehabilitasi, melalui program rehabilitasi fisik, psikis dan sosial. Alat yang tersedia oleh unit kami:


  • Short Wave Diathermy : Merupakan arus bolak balik dengan frekuensi tinggi. SWD digunakan sebagai modalitas fisioterapi untuk memperoleh pengaruh panas dalam jaringan lokal, merileksasi otot, mengurangi nyeri dan meningkatkan metabolisme sel-sel.
  • Tens : Transcutaneous Electrical Nerve Stimulation (TENS) adalah penggunaan arus listrik yang dihasilkan oleh perangkat untuk merangsang saraf untuk mengurangi rasa sakit.
  • Infrared : Pemberian infra merah dapat meningkatkan ambang rangsang nyeri pada subyek sehat. Pada sisi yang di sinar maupun kontra lateral menyimpulkan bahwa Inframerah dapat meningkatan ambang rangsang nyeri pada tempat pemberian infra merah dan sisi kontralateral serta dapat bertahan sampai 15 menit setelah pemberian infra merah.
  • Ultrasound : metode pengobatan yang menggunakan teknologi ultrasound atau gelombang suara untuk merangsang jaringan tubuh yang mengalami kerusakan.
  • Electrical Muscle Stimulation :  adalah alat yang menggunakan aliran listrik untuk merangsang otot-otot Anda agar lebih ektif. Aliran listrik pada EMS ini akan merangsang saraf otot untuk bekerja dan akhirnya bergerak lebih efektif.
  • Faradisasi : Pengobatan dengan menggunakan arus faradic listrik arus bolak-balik yang diinduksikan, mempunyai frekwensi rendah 50 – 100 Hz dengan panjang gelombang 0,01 – 1 mSec. Tujuan nya adalah Membantu memberikan kemudahan kontraksi otot, Mendidik kembali kontraksi otot dan membantu dalam memperbaiki perasaan gerak dan Melatih otot-otot yang paralysis, baik anggota gerak atas maupun anggota gerak bawah.
  • Ergo Cycle : Olah raga yang dilakukan dengan cara mengayuh sepeda di tempat. Olahraga ini sangat baik dilakukan saat tubuh tidak dapat berlari atau berolahraga berat, karena memiliki masalah pada sendi, lutut, ataupun punggung.
  • Quadricep Bench : Alat fisioterapi yang digunakan untuk kekuatan otot-otot tungkai kaki terutama Quadriceps(paha depan) dan hamstring(paha belakang) pasien yangmengalami kelemahan, juga untuk melatih luas gerak sendi lutut dengan gerakan flexiekstensi lutut pada pada kasus cedera sendi lutut, OA (osteoarthritis)/pengapuran dan frakturatau setelah operasi patah tulang paha.
  • Paralel Bar : Alat yang digunakan untuk latihan berjalan pada pasien dengan gangguan berjalan sepeti stroke, hemi parese, para parese dll.Dengan menggunakan alat ini pasien stroke akan lebih percaya diri ketika berjalan. Alat ini wajib dimiliki pada gym fisioterapi / rehabilitasi medis
  • Shulder Wheell : suatu alat berbentuk roda yang ditempelkan di dinding pada as/poros roda yang kira-kira setinggi bahu. Shoulder wheel digunakan untuk meningkatkan LGS secara aktif dengan gerakan yang kompleks. Latihan sendi bahu menggunakan shoulder wheel dapat dilakukan untuk meningkatkan LGS bahu pada gerakan fleksi, ekstensi, dan sirkumduksi
  • Traksi : adalah gaya gesek maksimum yang bisa dihasilkan antara dua permukaan tanpa mengalami slip. Definisi lain dari traksi adalah gaya tangensial yang ditransmisikan secara melintang terhadap dua permukaan melalui gesekan atau lapisan fluida yang menghasilkan gerakan, memberhentikan laju, atau transmisi daya