Apakah Saya Terkena Stroke
Stroke merupakan suatu penyakit saraf yang disebabkan oleh gangguan pembuluh darah di otak. Gangguan tersebut bisa berupa sumbatan atau perdarahan. Berdasarkan data riset kesehatan, penderita stroke kebanyakan berjenis kelamin laki-laki berusia 45-55 tahun. Namun, beberapa tahun terakhir terjadi peningkatan kejadian stroke pada usia yang lebih muda. Stroke lebih mudah menyerang orang dengan penyakit kencing manis, tekanan darah tinggi, dan kolesterol.
Mungkin anda bertanya-tanya apakah gejala yang anda atau orang terdekat anda alami saat ini merupakan penyakit stroke. Mari kupas lebih dalam mengenai cara-cara mengenali gejala stroke. American Stroke Association (ASA) telah mempublikasi cara-cara mengenali gejala stroke melalui singkatan BE-FAST.
1. Balance / Keseimbangan
Ketidakseimbangan saat berjalan. Hal ini dapat disebabkan oleh kelemahan pada salah satu sisi kaki.
2. Eyes / Mata
Penderita stroke dapat mengalami gangguan pandangan berupa pandangan ganda atau pandangan kabur.
3. Face / Wajah
Kelainan pada wajah yang mudah terlihat adalah bibir tampak mencong sebelah yang akan terlihat lebih jelas saat tersenyum dan meringis.
4. Arm / Lengan
Selain mengalami kelemahan kaki, penderita stroke juga bisa mengalami kelemahan tangan. Biasanya kelemahan tersebut akan muncul pada sisi yang sama.
5. Speech / Bicara
Penderita stroke biasanya mengeluhkan gangguan bicara, mulai bicara pelo, kesulitan untuk memulai bicara, hingga kesulitan memahami pembicaraan.
6. Time / Waktu
Waktu pertama kali munculnya stroke hingga penderita pertama kali mendapatkan obat di fasilitas kesehatan sangat menentukan waktu penyembuhan penderita stroke. Semakin cepat dikenali dan ditangani, maka semakin baik pula penyembuhannya. Setiap menit sangat berharga.
Apabila anda menemukan salah satu atau beberapa gejala diatas, sebaiknya anda segera mengunjungi fasilitas kesehatan yang dilengkapi dengan fasilitas CT-scan agar dokter dapat memastikan dengan betul apakah gejala yang anda alami merupakan stroke atau bukan.